Rapat Panitia Reuni Akbar Karya Darma 2024 Tour de Ponorogo Laporkan Semuanya Sudah Siap dan Ingatkan Peserta Bawa Kado Untuk Tukar Kado

Surabaya-menaramadinah.com-Panitia Reuni Akbar 2024 Karya Darma Tour de Ponorogo mendadak mengadakan rapat di Cafe Ojo Gelo Surabaya pada Jumat, 17 Mei 2024 sore.

Hadir Mas Mujiono ketua Panitia, Mas Hayan Selretaris 1,as Marno Wakil Ketua, Mas Husnu Mufid Sekretaris 2, Mbak Atik Bendahara, Mas Jamil Masduki bagian penyedia kaos dan Mbak Noy bagian Door Prize dan Tukar Kado bersama putrinya yang diterima di UNAIR lewat jalur undangan.

Pada rapat ini diawali foto  bersama Spanduk Karya Darma Tour de Ponorogo. Kemudian langsung   Mas Hayan memimpin rapat dan melakukan ceking hal hal yang disiapkan untuk acara besok  menuju Ponorogo.  Pertama, cek jumlah peserta yang naik hiace dan mobil pribadi.

Dinyatakan  siap berangkat besok. Karena seluruh peserta menyatakan ikut. Hanya 3 orang yang tidak jadi ikut. Inipun tidak mengurangi jumlah peserta. Karena jumlah peserta mencapai 55 orang. Istilahnya sudah mencapai kuota.

Kedua, soal kaos yang diurus Mas Zamil Masduki. Tidak ada masalah. Karena sudah disediakan dan telah tersablon serta siap dibagi besok saat akan berangkat.

“Pokoknya sudah beres urusan kaos. Besok siap dibagikan. Soal keuangan biar Mas Hayan dan Mbak Atik,””ujar Mas Zamil berbaju putih sambil mengangkat kedua tangannya.

Ketiga, untuk Door Prize yang dikoordinir Mbak Noy Suryani sudah siap dibagikan ditempat acara.

Kemudian Mbak.Noy mengingatkan  apakah seluruh peserta diingatkan bawa Kado. Yang nantinya  untuk saling tukar sesama alumni Karya Darma. Seluruh peserta rapat  kaget. Karena lupa ceking masalah Kado.

“Diharapkan seluruh peserta membawa Kado. Malam ini disiapkan besok dibawa ke Pringgitan Ponorogo'”ujar Mbak Noy berbaju dan berkerudung hitam disamping putrinya.

Sementara Mbak Atik sibuk mencatat keuangan bersama Mas Hayan. Sedangkan Mas Marno mencari siapa yang bisa bikin video untuk ditampilkan nantinya.

Begitu juga Mas Zamil tanya siapa yang bisa menyambung foto yang nantinya ditampilkan dilayar. Karena belum ada yang menghendel.

Tidak lupa pula membahas masalah teknis penyerahan cinderamata ke Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, random acara, pembaca doa dan serah terima pengurus KADENEWS.

Mas Hayan langsung menyusun dan kemudian menyampaikan dirapat dan share ke group WA. Suasana benar benar dinamis penuh ide dalam rapat. Hingga tak terasa azan magrib berkumandang dan rapatpun diakhiri. Sepakat besok panitia datang dilokasi pemberangkatan pukul 09. 00 wib.

Selanjutnya sebagian pulang yaitu Mas Hayan, Mas Husnu Mufid dan sebagian lagi  masih tetap di Cafe Ojo Gelo sampai azan Isyak yaitu Mbak Atik, Mas Zamil, Mbak Noy. Mas Marno dan Mas Mujiono.

Sementara Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko menyatakan, bapak bapak ibu ibu dan para senior besuk kami siap nunggu dengan hati  berdebar debar di Ponorogo. Siap menerima di Pendopo Pringitan.

“Semoga selamat dalam perjalanan menuju Ponorogo besok siang. Jangan lupa baca doa selamat,”ujarnya.

Husnu Mufid