SDN Bandungan 02 Saradan Peringati Hari Pramuka Ke-58

Madiun-menara madinah.com Rabu pagi 14 Agustus 2019,SDN Bandungan 02,Saradan,Madiun mengadakan upacara peringatan Hari Pramuka Ke-58 yang diikuti bapak/ibu guru dan seluruh murid kelas 1-6 dihalaman sekolah.Tema Hari Pramuka Ke-58 Tahun 2019 adalah”Peringatan 58 Tahun Gerakan Pramuka Bersama Seluruh Komponen Bangsa Siap Sedia Membangun Keutuhan NKRI”.


Sebagai pembina upacara dalam peringatan Hari Pramuka Ke-58 di SDN Bandungan 02 adalah Kak Teguh Santoso yang juga guru Pendidikan Agama Islam .Dalam sambutannya,Kak Teguh menyampaikan ucapan Selamat Hari Pramuka Ke-58 pada peserta upacara,semoga jiwa Gerakan Pramuka tetap semangat,selalu produktif,inovatif dan kreatif dalam berkarya dan selalu menjadi generasi muda yang terdepan dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai ini.

9

Menurut Ibu Insih Windiyati,S.Pd,MM sebagai Kepala SDN Bandungan 02,peringatan Hari Pramuka Ke-58 ini sangatlah penting,tidak hanya bersifat ceremonial,tapi juga harus ditindaklanjuti dengan pengamalan Dasa Dharma yang merupakan ruh atau spirit Gerakan Pramuka dalam kehidupan bermasyarakat sehari-hari.
Setelah Upacara Peringatan Hari Pramuka Ke-58,semua siswa/siswi SDN Bandungan 02 diajak bernyanyi lagu-lagu khas Pramuka ,praktik tepuk Pramuka dan yel-yel penyemangat yang dipimpin Pembina Pramuka Kak Teguh Santoso Al-Farie.
Bro J,Jurnalis Menara Madinah.Com