Pemanfaatan Lahan Untuk Peningkatan Ekonomi.

Oleh : Moch Agus Slamet, SE, MM Wapemred menaramadinah.com.

Ukil dan jeli melihat peluang yang ada di depan mata.Hal ini di sampaikan penulis yang juga selaku pembina jasa konstruksi Jawa Timur di siang hari ini.

Adanya lahan kosong yang tidak terawat yang mempunyai letak yang sangat strategis dan berdekatan dengan pabrik yang menaungi banyak karyawan layak di sulap untuk tempat usaha.

Dengan model di kapling kapling lahan guna untuk tempat usaha dagang terpadu rasanya akan berimbas pada pelaku usaha yang ingin mendapatkan tempat usaha yang representatif.

Penataan yang bagus,tidak kumuh,kasir satu pintu,lahan parkir luas,sarana musolla dan kamar mandi juga tersedia akan menjadi nilai plus tersendiri juga ,baik bagi para pelaku usaha maupun bagi para konsumen yang datang.

Hal hal semacam ini kalau benar benar di jalankan dengan penuh amanah dan menjujung jiwa keprofesionalan yang tinggi, bisa di jadikan juga sebagai alternatif kas organisasi yang rutin bisa di dapatkan setiap bulannya.Bagaimana tanggapan anda.?