Konsolidasi Kongres Ika Unair

Surabaya-menaramadinah.com-Konsolidasi adalah sebuah usaha untuk menyatukan dan memperkuat hubungan antara dua kelompok atau lebih untuk membentuk suatu entitas yang lebih kuat.

Menghadapi lawan yang relatif kuat dalam Kongres Ikatan Alumni Universitas Airlangga (Ika UA), kami yang tergabung dalam Ika FISIP Unair terus mengkonsolidasikan kekuatan.

Apapun calon ketua umum (Ketum) Ika UA yang diajukan oleh kawan-kawan Alumni FISIP memenuhi syarat untuk menjadikan Unair Go International.

Dimas Oky Nugroho mempunyai jaringan yang cukup kuat di tingkat nasional dan international.

Usianya relatif muda, sehingga bisa menjembatani alumni muda dengan alumni senior yang sudah mapan.

Agar Ika UA makin menebar manfaat untuk semua alumni, masyarakat tentunya sumbangsih untuk bangsa dan negara.

Ayo kita makin merapatkan barisan, menyatukan langkah dan maju tak gentar.

Machmud Suhermono