Di Kongres Muslimat NU, Prabowo Ingatkan Lagi Koruptor Agar Sadar dan Kembalikan Uang Untuk Membatu Rakyat.

SURABAYA – Presiden Prabowo Subianto
kembali menyinggung para koruptor dan pengeplang duit négara, agar segera sadar dan introspeksi diri untuk mau mengembalikan uang yang dikorupsi untuk membantu rakyat, untuk bangsa dan negara.

” Hai para koruptor segera kembalikan uang rakyat.Kalau malu-malu kita cari cara biar tidak malu.Tapi bok ya dikembaliin,untuk rakyat,” ujar Presiden Prabowo saat memberikan sambutan
pada pembukaan Kongres Muslimat NU ke XVIII di Jatim Expo Surabaya, Senin 10 Februari 2025 sore.

“Ini sudah ditunggu 100 hari, 101 hari, 102 hari 103 lebih, mbok sadar, mbok membersihkan diri.Ya apa boleh buat lah. Kajagung,A Pak Kapolri,PPKP,KPK silahkan,” tegas mantan Menhamkam ini.

Presiden menegaskan tidak ada yang kebal Hukum di Republik Indonesia.

” Selama Prabowo mereka yang ndableg-ndableg itu jangan macem-macem. Harus segera sadar,” tegas Presiden Prabowo.

” Kita muanya damai dan rukun. Saya ingin baik-baik. Saya dekati baik-baik. Kalau maling tidak usah diajak rukun. Biar hukum yang bicara,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama Presiden Prabowo menyapa Khofifah sebagai Gubernur Jatim terpilih sekaligus sebagai ketua pemenangan Pilpres 2024 di Jatim.

“Ibu Khofifah juga saya ucapkan selamat gubernur terpilih kedua kali Jawa Timur,” kata Prabowo.

Prabowo kemudian menyapa Khofifah sebagai Ketua Timses Pilpres 2024 lalu.

Prabowo menyebut hal tersebut tak perlu dibesar-besarkan.

“Banyak wartawan di sini. Boleh nggak saya sebut ketua tim pemenangan saya di Jawa Timur kemarin. Wartawan jangan di…yang itu nggak usah dibesarkan lah,” katanya.

Prabowo lantas menyebut dirinya sebagai Presiden untuk semua pihak. Baik kepada yang memilihnya maupun yang tidak memilih di pilpres.

“Tapi saya terpilih menjadi Presiden, saya menjadi Presiden untuk seluruh rakyat Indonesia. Termasuk yang tidak memilih saya,” kata eks Danjen Kopassus itu.

“Dan saya percaya Bu Khofifah akan menjadi gubernur Jawa Timur untuk seluruh rakyat Jawa Timur termasuk yang tidak memilih beliau,” imbuhnya.*Imam Kusnin Ahmad*