WORKSHOP MGMP INFORMATIKA SMP KABUPATEN BANYUWANGI

Banyuwangi-menaramadinah.com, Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Informatika SMP Kabupaten Banyuwangi pada hari Sabtu 29 Oktober 2022 bertempat di SMP Negeri 3 Banyuwangi Jalan. Batur No. 300 Singotrunan Kec. Banyuwangi Kab. Banyuwangi Propinsi. Jawa Timur.

Workshop yang diinisiasi oleh Ketua dan pengurus MGMP TIK Kabupaten Banyuwangi untuk kedua kalinya menggandeng dan bekerjasama dengan Biro Bebras Indonesia biro Stikom Banyuwangi dan Aptikom Wilayah Jawa Timur dengan mengambil tema Penerapan Computational Thinking (CT) dalam Mapel Informatika.

Hadir dalam acara workshop Bapak Holilik, S.Pd selaku Kepala SMP Negeri 3 Banyuwangi, Pembina MGMP TIK Kabupaten Banyuwangi Bapak Isnaini, S.Pd, Bapak Sumarli, S.Pd selaku Ketua MGMP TIK SMP Banyuwangi dan 20 peserta guru bidang studi Informatika dari perwakilan masing-masing sekolah yang diundang.

Serta Bapak Yoyon Arie Budi, S.ST.M.Kom sebagai pemateri tunggal dari perwakilan bebras Indonesia Biro Stikom Banyuwangi.
Bapak Yoyon Arie Budi, S.ST, M.Kom selaku pemateri menyampaikan bagaimana peserta didik kedepan dapat berfikir praktis dalam menghadapi kehidupan dalam ragkuman computational thinking.

Pelatihan dikelas dimulai dengan mengkomunikasikan tentang bebras, merefresh materi Gerakan Pandai dan Computational Thinnking (CT), perangkat mengajar bagi peserta workshop dan pendalaman materi. tentang Gerakan Pandai Pengenalan dasar jaringan, Subnetting. (Rishje)