Hasil Liga 1: Gol Dramatis di Injury Time, PSIS Semarang Tahan Bali United

SOLO — Persis Solo
berhasil menahan imbang Bali United 2-2 pada pekan ke-26 Liga 1 2024/2025 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (6/3).

Hasil tuan rumah
selamat dari kekalahan usai mencetak gol masa injury time untuk menyamakan kedudukan 2-2.

Sejak menit awal babak pertama Jual beli serangan mewarnai jalannya laga Persis Solo vs Bali United. Laga juga berlangsung dengan tensi tinggi.

Sayangnya, kedua tim belum mampu memecahkan kebuntuan sehingga tidak ada gol yang tercipta pada laga babak pertama.

Memasuki babak kedua, tuan rumah Persis Solo akhirnya berhasil membobol gawang Bali United di menit ke-54 lewat eksekusi penalti Moussa Sidibe.

PSIS dapat pinalti setelah Ricky Fajrin melakukan pelanggaran di area terlarang. Sidibe yang dipercaya sebagai algojo, berhasil menunaikan tugasnya dengan sempurna. Persis unggul 1-0.

Empat menit berselang, Bali United berhasil membalas dan menyamakan kedudukan 1-1. Gol balasan Serdadu Tridatu dicetak Rahmat Arjuna.

Rahmat Arjuna berhasil menyelip di antara dua pemain belakang Persis di kotak penalti sebelum melepaskan tembakan jarak dekat untuk menaklukkan Gianluca Pandeynuwu.

Pada menit ke-69, Bali United berhasil unggul 2-1 berkat tembakan keras Boris Kopitovic di dalam kotak penalti usai memanfaatkan umpan terobosan Brandon Wilson.

Wasit sempat melakukan VAR sekitar lima menit untuk mengecek keabsahan gol Kopitovic. Sebelumnya ada potensi pelanggaran yang dilakukan Wilson kepada Zanadin Fariz. Namun, wasit akhirnya mengesahkan gol Bali United.

Tuan rumah berupaya untuk mengejar ketinggalan lewat tembakan yang dilakukan Sidibe dan Lautaro Belleggia. Sayang tembakan keras kedua pemain masih bisa dimentahkan Adilson Maringa yang tampil impresif.

Usaha keras tuan rumah akhirnya berbuah manis di menit-menit akhir masa injury time. Sundulan Cleyton Santos di menit ke-90+8 berhasil mengubah skor jadi 2-2.

Tak lama kemudian wasit meniup peluit panjang untuk mengakhiri pertandingan. Duel sengit yang berakhir secara dramatis.

Susunan Pemain

Persis Solo XI: Gianluca Pandeynuwu; Cleyton Santos, Eduardo Kunde, Rizky Dwi, Jordy Tutuarima; Zanadin Fariz, Sho Yamamoto, Althaf Alrizky, Moussa Sidibe; Jhon Cley, Ramadhan Sananta.

Bali United XI: Adilson Maringa; Elias Dolah, Kadek Arel, Novri Setiawan, Ricky Fajrin; Brandon Wilson, Kadek Agung, Irfan Jaya, Rahmat Arjuna; Privat Mbarga, Boris Kopatovic
*Imam Kusnin Ahmad*