SDI NU Bangilan juara Lomba Paduan Suara

Pasuruan – Menaramadinah.com : Acara lomba suara PC (Pengurus Cabang) LP (Lembaga Pendidikan) NU Ma’arif Kabupaten Pasuruan berlangsung semarak bertempat di rumah inovasi Warungdowo Minggu (15/10/2023).

Sebanyak 24 peserta lomba dari tingkat SD, SLTP, SLTA bersaing tampil dengan baik. Menurut Ketua LP Maarif Kabupaten Pasuruan Ahmad Farid, ia menyatakan apresiasi yang luar biasa kepada para peserta.

“Saya menganggap semua peserta adalah juara. Dan juri mencari yang paling juara,” ungkapnya. Lomba paduan suara ini diacarakan untuk memperingati hari ulang tahun Ma’arif dan hari santri nasional.
Peserta tampil dengan sangat bagus. Dilihat dari pakaian yang mewah.

Kekompakan peserta menarik. Tidak heran lantunan lagu wajib mars Ma’arif, Mars Hari Santri mengisi ruang pertemuan LP Maarif.
“Saya merintis mendengar lantunan sholawat nabi dari lagu pilihan peserta.

Persaingannya sangat ketat dari peserta lomba. Dari sisi kekompakan tim, suaranya yang bagus dan busananya. Sampai juri harus teliti untuk menentukan nilai,” ujar Abdul Qodir salah satu juri menceritakan tentang bagusnya penampilan peserta lomba.

Asep salah pendamping peserta lomba menceritakan, peserta lomba diakui bagus. Dan persaingan sangat ketat.

Dari lomba paduan suara Ma’arif ini untuk tingkat SD/MI juara 1 di raih SDI NU Bangilan Putra, juara 2 putri SDI NU Bangilan, juara 3 MI Asasiyah Kraton. Dan konduktor terbaik SDINU serta video terbaik SDINU Bangilan.

Untuk tingkat SLTP juara 1 SMPN 1 Pandaan, Juara 2 MTSN 6 Pohjentrek, Juara 3 SMPN Tosari. Dan konduktor terbaik SMPN1 Pandaan. Juga Video terbaik SMPN 1 Pandaan.

Dan tingkat SLTA Juara 1 SMA Alyasini, Juara 2 SMAN Kejayan, juara 3 SMAN 4 Pasuruan, konduktor terbaik SMA AL Yasini. Dan video terbaik SMAN Kejayan. (aza)