Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-74 Di Bandungan Lancar dan Sukses

Upacara dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-74 di Desa Bandungan,Saradan ,Madiun diadakan dihalaman balai desa .Peserta upacara terdiri dari perangkat desa,karang taruna ,tokoh lintas agama,para ketua RT,pelajar,mahasiswa,linmas,perwakilan beberapa perguruan pencak silat,Banser,Babinsa dan Babinkamtibmas.


Para petugas upacara adalah siswa-siswi dari MA “Miftahul Huda”, Semanding,Bandungan diantaranya protokol,pemimpin upacara,Tim Padusa,Pembaca UUD 1945 dan lain-lain.Mereka telah bertugas dengan baik dipenuhi semangat nasionalisme dan patriotisme.” Saya merasa lega telah melakukan tugas upacara dengan lancar “,tutur pemimpin upacara.


Sebagai inspektur pada upacara yang dimulai pukul 07.00 WIB tersebut adalah Bapak Kasun Eko Pujiyanto yang membaca sambutan tentang Dirgahayu Republik Indonesia ke-74 dengan tema SDM Unggul,Indonesia Maju.
Disamping itu,beliau juga menjelaskan tentang pentingnya peningkatan kompetensi generasi muda agar bisa bersaing di era global Milenium 4.0 dengan menyiapkan SDM yang mampu berkomunikasi kolaboratif global,berpikir kritis,kreatif,inovatif dan sanggup mencari solusi masalah.


Seluruh peserta upacara mengikuti upacara dengan khidmat hingga pukul 08.30 WIB yang ditutup do’a oleh pembaca do’a yaitu Pak Warno(Penyuluh agama) dari Dusun Kedungrejo.Usai upacara,para peserta melakukan ramah tamah dan foto bersama.
Bro J,MM.Com