Sosok H. Abubakar Yarboo rupanya menjadi kenangan tersendiri bagi Mas Fim mantan Kepala Biro Jawa Pos Jember dan mantan Pengurus PWI Jatim. Seperti apa. Berikut ini komentarnya :
Beberapa tahun lalu saya bersama H. Abubakar Yarboo di luar Pulau Hawa. Saat itu saya diberi amanah mimpin Kontingen PWI Jatim dalam HPN/Porwanas di Samarinda Kaltim 2004.
Sesuatu hal yang menyenangkan hingga kini. Oleh karena itu, kenangan itu muncul kembali saat mendengar kabar beliau meninggal dunia.
Selain itu, H. Abubakar Yarbo memang sosok yang baik, humble, setiakawan. Bersama Budi Bojes Surabaya Post mendoakan saya ketika cidera engkel saat bertanding Futsal diacara Porwanas di Samarinda Kaltim. Memang kenangan tidak bisa dilupakan.
Semoga beliau dimasukkan kedalam surganya Allah, dijembarkan kuburnya. Dikuatkan iman keluarga yang ditinggalkan. Amin.