Menaramadinah.com, Surabaya – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (UNUSA) menggelar acara “Dekan Cup FKIP UNUSA” dengan tema “Tepok Bulu”.
Acara yang berlangsung pada Kamis, 15 Agustus 2024, di Sport Center Jemursari ini dihadiri oleh seluruh keluarga besar dosen FKIP UNUSA.
Dalam sambutannya, Wakil Dekan FKIP, Dr. Nafiah, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya untuk memperingati HUT RI, tetapi juga untuk mempererat kebersamaan dan silaturahmi antar dosen di lingkungan FKIP UNUSA.
“Acara ini adalah bentuk apresiasi dan penghargaan terhadap jasa para pahlawan, sekaligus sebagai momen untuk mempererat hubungan kekeluargaan di antara kita,” ujar Dr. Nafiah.
Kemeriahan acara terasa semakin hangat dengan partisipasi aktif dari para dosen yang mewakili program studi masing-masing. Mulai dari Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), hingga Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) turut serta dalam turnamen tepok bulu ini.
Pertandingan pertama diawali dengan pertandingan antara Tim A yang terdiri dari Nafiah dan Akhwani melawan pasangan Aisyah dan Marsel. Suasana semakin meriah ketika kedua tim menunjukkan keterampilan dan semangat kompetisi yang tinggi, membuat sorak sorai dan tepuk tangan penonton semakin semarak.
Acara “Tepok Bulu” ini berhasil menciptakan suasana yang penuh keceriaan dan kebersamaan, serta menjadi momen yang tidak terlupakan dalam rangkaian peringatan HUT RI ke-79 di FKIP UNUSA. Semoga semangat kemerdekaan terus menginspirasi kita semua untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara.
(ST)