
Sragen,MenaraMadinah.Com-Alhamdulillah atas ijin-Mu Ya Alloh KB Tunas Bangsa, Selasa, 14 Juni 2022 menyelenggarakan akhirussanah yg ke -14 di agrowisata Amanah KarangPandan ,Kabupaten Karanganyar. Demikian dikatakan Ustadzah Semi,SPd yang diunggah melalui media .
Acara diawali dengan kegiatan outbond parenting sejumlah 6 kelompok.
Banyak hikmah dalam permainan membuat orang tua dan anak saling kerja sama, kompak, komitmen, sportif.
Di lanjutkan acara renang yang membuat anak semakin riang gembira.
Acara Peraysan Akhirussanah ( artinya Akhir tahun) ini akhiri dengan seremonial akhirussanah mengambil tema ” Mendidik Generasi Qur’ani”.
Ada 17 anak yang sudah bisa membaca Al Qur’an. Empat anak di antaranya mampu menyelesaikan surat An Naba’ yakni : Syakib, Azril, Ayra, dan Fatin.
Yang naik ke jenjang sekolah dasar sejumlah 45 anak. Selamat berjuang, raihlah cita- cita mu setinggi bintang. Para ustadzah mendoakan yang terbaik. Terima kasih kepada bpk/ ibu atas kerja samanya. Tiada gading yg tak retak, mohon maaf atas kesalahan kami “, pesan para Pembina Paud Tunas Bangsa.
Dalam momen yang lain Pembina menuturkan tak terasa udah 3th belajar di KB Paud Tunas Bangsa Winong kini waktunya perpisahan dan menuju ke jenjang yg lebih tinggi, Semoga ke depannya anak2 lulusan KB Tunas Tangsa menjadi anak pintar Sholeh Sholehah sukses dunia akherat selamat dunia akhira.
Semoga silaturahmi ustdzah ortu dan anak2 tetap terjaga.
Tahun ini angkatan ke14 akhirusanah tgl 14 juni 2022 . Artinya PAUD TUNAS Bangsa telah meluluskan 14 Angkatan dengan jumlah lulusan sekitar 500 siswa. Lulusan pertama kini sudah memasuki jenjang pendidikan SMU Atau Pesantren tingkat ” Aliyah.
Sumber: Humas Paud TUNAS Bangsa
Editor : SamsuHD