Sekolah Lapang Tembakau Tahun 2022, Perusahaan dan Petani Wajib Bersinergi Kolaborasi

Jember, 9 Juni 2022 – MenaraMadinah.com

Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan (TPHP) Kabupaten Jember hari ini mengadakan kegiatan sekolah lapang tembakau tahun 2022 (SL Tbk 22) bertempat di kelompok tani/Poktan Tani Makmur Desa Kalisat Kecamatan Kalisat dan direncanakan selama 4 kali pertemuan dengan materi disesuaikan dengan fase tanam tembakau.

Acara SL Tbk 2022 di poktan Tani Makmur Kalisat dibuka oleh Kepala Bidang Perkebunan Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan, Adrian Supriatna,SP.
Dalam sambutannya Kabid Perkebunan Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Kabupaten Jember menyampaikan bahwa sekolah lapang tembakau di Kabupaten Jember tahun 2022 diadakan untuk 5 lokasi kawasan tembakau.
Untuk meningkatkan kesejahteraaan petani tembakau agar tidak terpuruk harganya saat panen raya tembakau perlu adanya Sinergi Kolaborasi antara perusahaan dan petani tembakau. Ungkap Adrian Supriatna.

Lebih lanjut Adrian Supriatna mengharap kepada perusahaan tembakau agar melakukan sinergi kemitraan dengan petani tembakau yang saling menguntungkan, disamping itu diingatkan agar petani senantiasa mengaplikasikan pupuk dengan bijaksana, efisien dan jangan berlebihan, serta optimalisasi pemakaian pupuk dan insektisida organik dengan memanfaatkan bahan yang ada di sekitar.
Dalam menghadapi musim tanam tahun ini dengan kondisi cuaca kemarau basah dimana hujan masih tetap turun diharapkan petani dapat bijaksana mensiasati cuaca yg kurang bersahabat. Pungkas Adrian Supriatna.

Jurnalis : Lukman Hakim