Jangan Mempermainkan Skor Penilaian.

Oleh : Moch Agus Slamet, SE, MM Wapemred menaramadinah.com.

Jangan bermain main dengan skor penilaian kemampuan.Hal ini di sampaikan penulis terkait ada dua hal yang disampaikan kepadanya terkait adanya penilaian skor untuk menentukan masa depan seseorang.

Promosi jabatan dengan diadakan lelang jabatan ternyata skor bawah bisa mengalahkan skor di atasnya sehingga menikmati kursi jabatan yang di perebutkan banyak orang.

Terjadi juga skor rangking dua bisa menduduki jabatan mengalahkan rangking pertama.Hal hal semacam ini kalau di terus teruskan akan membawa hawa yang tidak kondusif dan berakhir pada mosi tidak percaya terhadap proses lelang jabatan atau apapun namanya,termasuk dalam hal ini penerimaan calon karyawan baru.

Keberanian untuk mengungkap dan meminta penjelasan yang di sertai dengan penjelasan yang mendasar terhadap alasan pengangkatan ini harus bisa di lakukan untuk bisa mendapatkan penjelasan secara detail.

Ke depan semoga praktek praktek semacam ini bisa di eliminir syukur bisa di basmi habis,agar benar benar putra terbaik dan yang kapabel dalam keilmuan di bidangnya tidak terpasung lagi untuk bisa menunjukkan karya nyatanya.Bagaimana tanggapan anda.?