Oleh : Yahya Aziz
3-4 Mei 2020 adalah hari bersejarah bagi santri kelas 6 di KANADA Gontor Ponorogo. Sebuah perjuangan berat, penuh tantangan dan melelahkan. 2014 adalah hari diresmikan UNIDA oleh Mendiknas Prof. Muhammad Nuh, sebelum ini (2016) peringatan 90 tahun pondok ada tamu istimewa GRAND Syaikh Mesir Prof. Dr Ahmad Toyib Muhammad Toyib dan puncak acara kunjungan oleh Presiden R I 1 BPK Jokowi Widodo dan di tahun 2020 ada musibah serangan Virus CAVID 19 CORONA.
Sesuai dengan namanya PROMINENT GENERATION adalah generasi yang menonjol, generasi muda yang penuh tantangan, generasi yang tampil ke depan dalam rintangan apapun.
Yudisium siswa akhir KMI adalah MOMENTUM SAKRAL yang ditunggu tunggu, antara lulus menjadi alumni atau harus mengulang ( TAKMILI ).
Mereka berjuang di Medan Pendidikan yang super ketat penuh disiplin tinggi. Belum juga wali santri yang selalu memantau dan terlibat 100% dalam mengawal putra putri nya dalam proses pembelajaran di pesantren.
Yang Mengesankan Selama 2014-2020 :
1. Pengumuman tes masuk Capel 2014. Ribuan santri dan wali santri berkumpul jadi satu didepan aula. Ada tangis, sedih dan haru karena tidak lulus tes ujian. Ada yang gembira dan sujud syukur karena di terima di Gontor pusat beserta cabang cabang seluruh Indonesia.
Alhamdulillah, mujahid kami lulus seleksi masuk CAPEL Gontor 1 Ponorogo dengan nomor tes 456.
2. Berita kenaikan kelas 1-5.
Ya berita ini lah yang ditunggu tunggu oleh Wali santri apakah mujahid nya naik kelas atau tidak naik kelas. Naik kelas di Gontor 1, atau naik kelas pindah ke cabang, inilah berita yang mendebarkan mulai tgl 1 – 20 Romadon.
3. Kenaikan dari kelas 4/3 intensif kelas 5.
Ini juga berita gembira bagi santri. Santri senior yang disegani adik adik kelas. Santri pilihan yang yang diberi amanah untuk menjadi pengurus asrama. Alhamdulillah di kelas 5 ini ananda di beri amanah menjadi Pengurus Keamanan Rayon Saudi 1 lantai 3.
4. Yudisium Kenaikan kelas 5 (2019)
Inilah berita yang mendebarkan, kenaikan kelas 5 yang dihadiri hampir semua Wali santri. Momentum ini juga sakral sekali, kami tidak bisa hadir karena ada sesuatu hal. Kenaikan kelas 5 kelas 6 sungguh mendebarkan. Duduk di bawah pohon asam yang rindang sambil menunggu panggilan. Ada yang naik kelas 6 tetap di Gontor 1, naik kelas 6 di Gontor cabang, dan ada yang tidak naik kelas. Mereka yang tidak naik kelas 6 menangis, sedih dan pulang. Yang naik kelas 6 wajib cukur JUNDI.
Alhamdulillah, ananda kami naik kelas 6 tetap di Gontor 1, ditunjuk oleh pengasuhan menjadi pengurus PBR, PBS bagian Koprasi Pelajar.
5. Menuju Yudisium kelas 6 2020.
Setelah sukses pagelaran seni DRAMA ARENA di kelas 5, kelas 6 harus all-out untuk pertunjukan pesta Akbar PANGGUNG GEMBIRA, jika acara ini sukses, maka seluruh rangkaian kegiatan kelas 6 juga sukses. Alhamdulillah kelas 6 2020 pesta Akbar PANGGUNG GEMBIRA dapat nilai sempurna. Kesuksesan pun berlanjut dari ujian awal semester, pergantian pengurus OPPM dari kelas 6 ke kelas 5, masa karantina, ujian Amaliyah Tadris, ujian lisan, ujian tulis. Menjadi panitia ujian akhir tahun kelas 1-5. Ketika inilah terjadi peristiwa Corona, maka acara RIHLAH IQTISHODIYAH dibatalkan, kemudian acara pembekalan keislaman, wirausaha, kependidikan, kemasyarakatan untuk seluruh kelas 6 Dan puncak nya acara yudisium kelas 6 yang tanpa dihadiri oleh wali santri.
Jadi alumni PROMINENT GENERATION 2020 putra dan putri berjumlah 3181. Subhanallah angka yang luar biasa, mereka akan disebar ke seluruh penjuru negeri mengabdikan diri dan mengamalkan ilmu yang dipelajari.
Selamat Berjuang PROMINENT GENERATION 2020, Bakti mu untuk Indonesia jauh lebih baik.
20-30 tahun kedepan akun muncul pemimpi pemimpin MUNDZIRUL QOUM dari generasi G 2020… Semoga…..!
Y A : Country 1992 dan Wali santri PROMINENT GENERATION.