MWC NU Wilangan Gelar Upacara Hari Santri Nasional 2020

Nganjuk.MenaraMadinah.Com,Memperingati Hari Santri Nasional Kamis 22 Oktober 2020,Majelis Wakil Cabang Nahdhlatul Ulama Kecamatan Wilangan Kabupaten Nganjuk menggelar upacara di lapangan Desa Ngudikan diikuti seluruh badan otonom NU meliputi IPNU,IPPNU,GP Ansor,BANSER,Fatayat,Muslimat ,ISNU dan Pagar Nusa.
Hadir sebagai pembina upacara Camat Wilangan Yonny Rachmanto yang membacakan teks pidato Hari Santri Nasional 2020 dari Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat yang memaparkan tentang latar belakang penetapan Hari Santri Nasional oleh pemerintah terkait dengan momentum Resolusi Jihad pada 22 Oktober 1945 yang menjadi tonggak perlawanan rakyat terhadap penjajah dalam Agresi Militer Belanda hingga meletus peristiwa 10 November 1945 di Surabaya yang kemudian dijadikan sebagai Hari Pahlawan.
” Upacara peringatan Hari Santri Nasional 2020 dari MWC NU Wilangan ini dimaksudkan untuk memperkuat karakter kader NU agar setia terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia sehingga dapat melanjutkan cita-cita perjuangan pendiri NU KH.Hasyim Asy’ari ,KH.Abdul Wahab Chasbullah dan muassis NU lainnya”,urai Atour Rohman Syahroni,M.PdI selaku panitia upacara Hari Santri Nasional 2020 oleh MWC NU Wilangan.

 


Lebih lanjut Atour Rohman Syahroni M.PdI yang juga pengajar di MIN 10 Ngudikan menyampaikan bahwa dalam upacara Hari Santri Nasional 2020 yang bertemakan “Santri Sehat ,Indonesia Kuat ” dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah munculnya cluster baru penyebaran Covid-19.
@Bro-J23102020.