Laos 2-3 Myanmar Ancaman Indonesia

Hasil Piala AFF 2024:
Libas Laos, 2-3 Myanmar Ancam Indonesia.

Teks Foto.Kalahkan Laos,3-2 Myanmar
Ancam Indonesia di klasemen Grup B. Tampak Win Naing Tung
(Myanmar No 7 ) selebrasi duduk-duduk setelah cetak gol kedua. Foto tangkapan layar.
.
JAKARTA– Myanmar berhasil meraih kemenangan dramatis atas Laos dengan skor 3-2 pada lanjutan Grup B Piala AFF 2024 di Stadion Thuwunna, Yangon, Rabu (18/12)

Laga sengit tersaji di babak pertama. Myanmar selaku tuan rumah memang tampil dominan, namun Laos juga mampu memberikan perlawanan berarti.

Laman resmi Piala AFF melansir, Myanmar unggul penguasaan bola sebanyak 60 persen berbanding 40 persen. Namun, kedua tim sama-sama mencatat tiga on target di babak pertama.

Hanya saja, Myanmar berhasil memimpin di menit ke-32. Sundulan keras Lwin Moe Aung memanfaatkan umpan Wing Nain Tun tak mampu dibendung kiper Souvanhansok Xaysavath.

Tak ada gol tambahan yang tercipta hingga babak pertama usai. Myanmar pun untuk sementara berhasil memimpin dengan skor 1-0.

Memasuki babak kedua, Myanmar masih dominan. Tuan rumah nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-60 lewat tembakan jarak dekat Lwin Moe Aung memanfaatkan umpan tarik Win Naing Tun.

Namun, gol tersebut dianulir wasit karena Win Naing Tun berada di posisi offside sebelum melepaskan umpan kepada Lwin Moe Aung.

Petaka bagi Myanmar, Laos berhasil mencuri gol sekaligus menyamakan kedudukan di menit ke-77. Adalah Kydavone Souvanny yang jadi pemecah kebuntuan Laos.

Empat menit berselang, Laos malah berbalik unggul 2-1 berkat gol Chony Wenpaserth yang sukses meneruskan umpan terobosan Damoth Thongkhamsavath.

Permainan berlangsung menegangkan setelah Win Naing Tun menyamakan kedudukan di menit ke-88. Win Naing Tun berhasil meneruskan assist Lwin Moe Aung.

Di masa injury time, Win Naing Tung muncul sebagai pahlawan kemenangan Myanmar usai sundulan jarak dekatnya sukses menjebol gawang Laos. Myanmar pun sukses menutup pertandingan dengan kemenangan dramatis 3-2.

Hasil ini membuat persaingan Grup B memanas. Pasalnya Myanmar naik ke peringkat ketiga dengan perolehan empat poin, sama dengan Indonesia yang berada di posisi kedua.

Susunan Pemain

Myanmar vs Laos:
Myanmar XI (4-2-3-1): Aung Zin Nyi Nyi (PG); Win Hin Phyo, Soe Thet Hein, Thiha Thet Aung, Kyaw Nanda; Kyaw Soe Moe, Thein Zaw Win; Zaw Thiha, Lwin Moe Aung, Lwin Maung Maung; Aung Kaung Mann.

Laos XI (5-4-1): Souvanhansok Xaysavath (PG); Lueanthala Soukpachan, Hunthavong Sengdaovee, Somsanid Phetdavanh, Siphongphan Aanantaza; Phanthavong Peter, Thongkhamsavath Damath, Khounthoumphone Chanthavixay, Panyavong Phousomboun; Xaypanya Anaosone.*Imam Kusnin Ahmad*