Pesan Emansipasi Modern Peringatan Hari Kartini SMP PGRI 1 Buduran

SIDOARJO – Peringatan Hari Kartini tahun 2024 di SMP PGRI 1 Buduran diwarnai dengan berbagai kegiatan, Senin (22/4/2024). Mengusung tema “Perempuan Hebat, Indonesia Maju”.

Berbagai kegiatan tersebut adalah lomba membaca geguritan (puisi berbahasa Jawa) bertema Kartini, lomba menggambar poster bertema Kartini, _fashion show,_ dan bazar minuman.

Kepala SMP PGRI 1 Buduran, Indrajayanti Ratnaningsih, S.Si, M.Pd, Gr. dalam sambutannya saat membuka acara, mengatakan, berkat jasa perjuangan RA Kartini sebagai pahlawan emansipasi, kaum perempuan Indonesia mempunyai kesetaraan gender di samping laki-laki.
“Sekarang, perempuan Indonesia boleh jadi profesi apa pun. Juga boleh nenduduki jabatan apa pun, termasuk boleh menjadi pemimpin, ” katanya.

Menurutnya, peserta didik perempuan silakan sekolah dan kuliah serta bercita-cita setinggi-tingginya. Bisa jadi guru, TNI, Polri, bahkan presiden sekalipun.
Usai _opening ceremony_ , dilanjutkan dengan kegiatan _fashion show_ para peserta didik putri yang berjalan mengelilingi halaman sekolah.
Para peserta lomba pun menuju pos tempatnya masing-masing. Adapun para peserta didik yang lain menjadi suporter dan mengunjungi bazar.
(Koesmoko, Humas SMP PGRI 1 Buduran)