Kopi Pagi Dari Ibu Sarju Buat Pak Tukang Bikin Semangat Kerja Ngecat Musholla Al Ikhlas Jemurwonosari Wonocolo Surabaya

Kopi selalu disediakan oleh Ibu Sarju selama dua hari ini Rabu dan Kamis, 6-7 September 2023 saat pengerjaan Pengecatan Musholla Al Ikhlas Jemurwonosari Wonocolo Surabaya. Bagaimana ceritanya. Berikut ini ulasan Pemred menaramadinah.com Husnu Mufid :

 

Kopi Pagi sudah disiapkan oleh Ihu Sarju buat Mas Muji Tukang Cat Musholla Al Ikhlas Jemurwonosari Wonocolo Surabaya.

Kopi tersebut sudah dua hari ini disediakan Ibu Sarju untuk Mas Muji dan Mas Mufid dibagi hari. Rasanya memang enak. Bikin semangat kerja mengecamt tembok Musholla yang terlihat kusam.

“Ya enak sekali kopinya Pak Mufid. Bikin mata terang dan tubuh segar bugar”ujar Mas Muji Tukang Cat yang dua hari ini mengecat Musholla Al Ikhlas.

Bukan hanya enak saja Kopi yang disuguhkan Ibu Sarju yang rumahnya disamping Musholla Al Ikhlas. Tapi nikmatnya bukan main. Bikin semangat membara untuk giat melamarĀ  dan ngecat tembok.

Drs. Husnu Mufid, M.PdI Ketua Takmir Musholla Al Ikhlas mengucapkan terimakasih kepada Ibu Sarju yang telah memberikan dan menyediakan Kopi selama dua hari. Sehingga proses pengecatan berjalan penuh semangat dan nikmat dengan minum kopi.

Husnu Mufid

.