Prof Slamin Mewakili Indonesia dalam 6 tahun ASEAN Citation Index di Thailand

 

Jember-menaramadinah.com-Satu lagi alumni FKIP UJ memiliki reputasi akademis dunia. Dialah Prof. Slamin yang berasal dari Pamekasan Madura.

Kali ini ia kembali mendunia mewakili Indonesia dalam 6th ASEAN Citation Index (ACI) yang dilaksanakan di Thailand. Civitas Akademi UJ mendoakan semoga selalu diberi kesehatan dan kelancaran dalam berkarya Prof.
Karena itu Fasilkom selalu bangga dengan beliau.

Keberhasilannya ini menjadikan teman-teman alumin FKIP UJ untuk menjadi salah satu pembicara dalam Seminar Pendidikan Nasional yang diadakan Panitia Reuni Akbar ke II FKIP UJ akan datang.
“Pada acara Reuni Akbar ke II Prof Slamin harusnya tampil pembicara utama Senas Reuni Akbar tgl 16 Desember 2018 mewakili FKIP UNEJ,”ujar Singgih Sutoyo salah satu panitia.

Tapi sayang sekali Prof Slamin belum bersedia. Karena berbenturan acara di negara India. Seandanya tidak bersamaan kemungkinan besar bersedia.

“Terima kasih Pak Singgih. Saya pikir pembicaranya sudah pas. Saya sendiri masih harus menyiapkan konferensi sebagai keynote speaker di India dan kuliah umum di salah satu universitas disana mulai tgl 2 – 10 Desember 2018,”ujar Prof Slamin dengan tersenyum.

Husnu Mufid

Koresponden,MM.com