Kediri-Menaramadinah.com Seni, 18 Juli 2022. Tetap bersemangat berusaha di masa tua. Adalah Kartika Sri Handaka Pensiunan Guru SD, pemilik Warung KENONG, di area warung alas jati PMDH, Dsn. Putuk Lodenan Desa Banaran, Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri.
Warung Kenong mempunyai menu andalan antara lain; Soto daging, Cemoe, Tahu Petis (satu porsi), Siomay Telur dan Kopi Loden. Menurut Si Empunya warung menu andalan nya adalah: CEMOE dan SOTO. Menurut keteran Nur Indah Sulityawati, yang akrap disapa Sulis, istri Pemilik warung Kenong yang sekaligus juru masak dan pelayan pelanggan menjelaskan bahwa warungnya mempunyai banyak pelanggan dari berbagai kalangan antara lain komunitas goes-goes Kediri (Kandangan, Pare dan sekitar nya) bahkan sampai daerah Kabupaten Jombang, Komunitas Trail Jombang Kediri, para murid-murid dan teman sejawat guru.
Kartika pemilik warung mengatakan; “Hari minggu pagi, para pelanggan biasa nya sudah semayan untuk sarapan di warung saya, mereka bilang di warung ‘Pak Guru’ saja sarapan kita”.
Kartika lebih lanjut mengungkapkan bahwa motifasi utama untuk membuka warung ini adalah turut memberikan contoh dan teladan dalam upaya meningkatkan perekonomian masyarakat Lodenan yang biasanya bekerja musiman di perhutani.
Dengan adanya warung-warung area ini sejumlah 9 stand bisa laku semua nya dengan pelanggan nya sendiri-sendiri. Alhamdulillah bisa membantu memenuhi kebutuhan keluarga.
Kartika pemilik warung Kenong memiliki keunikan tersendiri antara lain adalah membuat permainan tradisional: kekean/gangsingan, egrang batok, boneka jaelangkung.
Diakhir wawancara mengatakan agar usaha warung ini bisa berjalan harus tetap melakukan inovasi dalam pelayanan khususnya.
“Silahkan datang di area Alas Jati PMDH Desa Banaran Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri dan nimati sajian khas Cemoe dan sensasi permainan tradisional” pungkas nya.
Bagi masyarakat luas yang ingin mengunjungi warung Kenong bisa menghubungi Kartika dengan nomor WA 0822-5753-2295.
Nur Habib mengabarkan langsung dari lokasi kawasan hutan jari Ds. Banaran yang sejuk dan asri.
