Post Truth : Sejarah Kelam 1965

Kediri-menaramadinah.com’-Belajar bersama generasi millenia tentang sejarah kelam bangsa Indonesia tahun 1965, memilki keasyikan tersendiri.

Acara yang diinisiasi oleh Hmps Sosiologi Agama ini berlangsung dengan hikmat, namun juga antusias, kritis dan dinamis. Selama kurang lebih satu setengah jam, para peserta yang hampir semuanya mahasiswa ini menyimak dan larut terbawa dalam setiap scene dari film dokumenter terbaik karya Joshua Oppenheimer ini.

Film yang ditayangkan pertama kali tahun 2014 dan sempat dilarang pemerintah ini sebenarnya hendak menegaskan kembali tentang sejarah yang telah lama dihilangkan dan dimanipulasi untuk kepentingan kekuasaan.

Padahal yang terjadi sesungguhnya adalah sebuah tragedi kemanusiaan yaitu pembunuhan massal antar sesama anak bangsa, yang dengan biadab telah memakan korban jutaan nyawa melayang atas nama ideologi politik kekuasaan.

“Post Truth” begitulah istilah yang muncul dari para mahasiswa saat berdiskusi usai menonton tayangan film The Look of Cilence. Suatu jaman yang penuh dengan isu, intrik dan fitnah yang keji. Tanpa mempertimbangkan fakta dan kebenaran.

Film ini sengaja dihadirkan dari sudut pandang yang berbeda. Sehingga sangat baik untuk keperluan edukasi. Dan yang paling penting, sebagai ajang untuk mengasah hati nurani dan akal sehat, agar dikemudian hari tidak terulang lagi.

Kediri, 30 September 2021

#sosiologiagamaiainkediri #posttruth
#tragedi1965 #pelanggaranhamberat #pancasilasakti #dilmsenyap #thelookofsilence