Selamat Milad Ke 213 Keraton Kacirebonan

Cirebon – Selamat Milad Ke 213 tahun semoga Keraton Kacirebonan terus dapat melestarikan dan menjaga kebudayaan.
Budaya daerah seperti keraton dan tarian adat serta budaya cirebon lainnya. Sebab budaya daerah adalah asal mula dan sumber budaya nasional.

Effendi Edo menjelaskan bahwa kemerdekaan bisa diraih bangsa Indonesia salah satu faktor utamanya adalah karena peran, kiprah dan pengorbanan kerajaan-kerajaan dan kesultanan di berbagai daerah dahulu. Bahkan raja-raja rela menyerahkan aset-aset kerajaannya demi terwujudnya kemerdekaan Indonesia.

Setelah Indonesia merdeka, lanjut Effendi Edo peran kerajaan-kerajaan Indonesia juga luar biasa. Mereka aktif melestarikan budaya di tengah modernisasi global.

“Sekarang tugas kita semua menjaga identitas kebangsaan agar tidak tergerus penetrasi identitas bangsa lain yang masuk ke Indonesia.

Selamat Milad Keraton Kacirebonan – 213 tahun

“Ing Dalem Minangka Jumenengan Keraton Kacirebonan Sinareng Ungelan, hormaten, emanen Ing Pusaka” Menghormati, menyayangi, memulyakan segala bentuk Pusaka. (isn)