Jember, 21 Februari 2021 menaramadinah.com- Dalam masa Reses DPR RI Persidangan III, anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Dapil Jawa Timur IV Jember Lumajang H. Muhamad Nur Purnamasidi melakukan silaturrahim dengan para habaib, ustadz/kiai, para tokoh masyarakat serta beberapa Kepala Desa, bertempat di kediaman Habib Najib Minggu, 21 Februari 2021 pukul 19.00-Selesai.
Saya sangat bahagia dan bersyukur pada kesempatan kali ini bisa bersilaturrahim, bertemu langsung dengan semua yang hadir, khususnya di Dapil VI Kabupaten Jember yang meliputi Kecamatan Bangsalsari, Tanggul dan Sumberbaru.
Pada kesempatan tersebut Pria asal Bekasi alumni Fisipol Universitas Jember ini di do’akan oleh Habib Hasan agar selalu diberikan kesehatan, bisa selalu amanah selama masa sisa kerja tiga tahun lebih ke depan dan terpilih kembali di Pemilu Legislatif 2024 yang diamini oleh para hadirin.
Berkaitan dengan amanah dipundak saya, pada kesempatan ini saya minta ijin agar bisa lebih fokus dan jelas apa yang menjadi harapan para hadirin, insya Allah akan langsung melakukan canvasing, door to door sowan ke para Alim Ulama, para habib, ustadz/kiai. Dengan demikian, bisa terarah dan mendalami apa yang harus kita lakukan, bersinergi dan melakukan kerja sama untuk mewujudkan aspirasinya. Pungkas Bang Pur. (Om Iyan).