MUI Kecamatan Wonokromo mentadabur Al Qur’an di Peringatan Nuzulul Qur’an

Sirabaya-menaramadinah.com-Majelis Ulama Indonesia (MUI) Wonokromo Surabaya Mengadakan Peringatan Nuzulul Qur’an dan konsolidasi organisasi pada hari Ahad 16 Maret 2025 di Kintamani Surabaya.

Dalam sambutannya Ketua Umum MUI Wonokromo Surabaya KH Achmad SIDQUS Syahdi, SE menceritakan keinginan rutinitas Buka Bersama yang sudah dilaksanakan tiap bulan Ramadhan.

Dalam tausiyahnya menjelaskan begitu lengkapnya Al Qur’an membahas Isi dunia dengan segala permasalahannya termasuk diantaranya ada nama dalam abjad juga angka2 sudah diatur dengan isi kandungan/ maknanya, diantaranya jumlah bulan, jumlah hari, bahkan jam sudah diatur dalam beberapa surat Al Qur’an seperti surat At Taubah dan Yasin yg dihubungkan nomor surat Al Qur’an dan jumlah ayatnya secara detail . Atas tausiah tersebut hadirin yg sebagian besar juga para Kyai Bu Nyai memperhatikan dengan seksama dan menjadikan sebagai ilmu yg selama ini terpendam dan belum sempat tersampaikan ke jamaah.

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan konsolidasi organisasi membahas materi Pra Raker MUI Wonokromo Surabaya yang dipimpin oleh Sekretaris Umum HM Unsi Fauzi, SH dan Abd Choliq, MPdi.
Acara diakhiri dengan pembacaan surat Yasin, Istighotsah dan Do’a serta Buka Bersama