Wirayati Ketua Kelompok PKH Dsn Sukorejo Ds Kepung Kec Kepung Menjadi Pembaca 1.000(seribu) Pertama buku Songsong Masa Depan Cerah

Kediri-Menaramadinah.com Sabtu Kliwon, 14 Desember 2024 Wirayanti, adalah seorang ibu yang memiliki wajah lonjong, hidung mancung gigi putih dan rapi, simpatik, mudah bergaul dan suka menolong, dia adalah salah satu ketua kelompok PKH, tepatnya Ketua Kelompok Cempaka 3 Dsn Sukorejo Ds Kepung Kec Kepung menjadi salah satu ketua kelompok yang berkesempatan menjadi Pembaca 1.000(Seribu) Pertama buku Songsong Masa Depan Cerah.

Berikut ini ini adalah kesannya setelah membaca buku tersebut.

“Perasaan saya sangat senang”: kata Wirayati sambil membaca buku Songsong Masa Depan Cerah, sambil duduk santai di teras rumahnya.

Wirayati selain sebagai ketua kelompok PKH, juga sebagai Kader Kesehatan yang aktif di Posyandu sekaligus Kader PKK yang aktif di Desa Kepung, namun juga seorang ibu dari seorang gadis remaja dan seorang anak laki-laki yang menginjak remaja. Wirayati penuh kasih sayang dalam mendidik anak-anak dan tanpa kekerasan, kedua anaknya cukup dekat dengan nya.

Saat ditanya apa pendapat nya tentang sosok penulis kedua buku Songsong Masa Depan Cerah, berkata: “Pendapat saya: beliau (Nur Habib) adalah sosok yang tlaten, sosok yang bisa memberi tauladan bagi sesama”.

Pada akhir wawancara Wirayati berharap semoga dengan munculnya buku ini bisa memberikan inspirasi, edukasi bagi pembacanya.
Nur Habib, mengabarkan.