Panitia Rapat Koordinasi, Bagi Kaos, Buku Tokoh, Dana Batuan Beasiswa, Cideramata Demi Sukseskan Reuni Akbar FKIP UJ

Jember-menara madinah.com-Hari Kamis, 13 Desember 2018 ini nanti jam 13.00 seluruh panitia akan rapat koordinasi persiapan akhir untuk Reuni dan Seminar Nasional.

Selain nanti gladi bersih pada Jumat malam….
Acara yang dipersiapkan Panitia untuk kegiatan Reuni antara lain adalah Kenang Kampus yang di sponsori BRI ada Sahabat Alumni di BRI yaitu Ibu Mulik AP 86.

Acara Launching Buku Profil yang sudah dibuat oleh Sahabat Alumni Mas Singgih Sutoyo dan didukung oleh seluruh teman-teman grup Tokoh Alumni FKIP insyaallah sudah siap.

Dari grup Tokoh ini kita akan memberikan Beasiswa Yatim Piatu pada Mahasiswa Yatim Piatu/ Yatim/ Piatu sejumlah 32 orang dengan masing2 mahasiswa 1 jt.

Dana yang terkumpul untuk Beasiswa memang awalnya kurang namun Alkhamdulillah ada Dermawan2 yang bersedia untuk menutupi kekurangan sehingga sampai saat ini masih kurang sedikit dan segera terpenuhi.
Untuk mempersiapkan acara ini kami didukung oleh Bapak/Ibu Sahabat2 Donatur yang luar biasa supportnya pada kita. Satu lagi yang akan kita rancang adalah memberikan cindera mata pada para dosen sepuh kita. Semoga bisa kita laksanakan…. Kita masih menerima untuk cinderamata seandainya ada yang berkenan membantu.
“Bapak/Ibu Sahabat Alumni mari kita dukung kita ramaikan acara Reuni Akbar ini dengan niatan jalin Silaturahmi dengan Saudara-saudara kita semua se- FKIP.
Sekedar Tambahan,”ujar Sri Astutik salah seorang panitia.

Perlu diketahui, hari pertama ada acara jalan-jalan mengenang campus dengan gunakan baju olah raga.
Panitia akan membagi kaos  warnanya merah bata. Peserta alumni bisa celana dan hijab untuk yang berhijab menyesuaikan. Karena berjalan sepertinya kita enjoy pakai sepatu olah raga atau yang nyaman bukan highhells.

Husnu Mufid

Koresponden MM.com