*Joyo Karyo art musik, Ngerambah Jagat RTH Singojuruh*

Banyuwangi-menaramadinah.com, Harlah Jiwa Etnik Blambangan betemakan Ngerambah Jagat yang digelar di RTH Singojuruh berlangsung meriah, begitupun yang terlihat pada pertunjukan malam itu, Sabtu (21/1/2023) yang dimeriahkan Joyo Karyo art musik. Joyo Karyo art musik bisa tampil maksimal berkat dukungan foundernya Elvin Hendratha yang jauh-jauh datang dari Probolinggo untuk menyemangati penampilan Joyo Karyo malam itu.

Malam itu RTH Singojuruh disulap menjadi panggung megah menyediakan wadah bagi masyarakat untuk menyalurkan bakat dan ekspresi seninya. Salah satunya dengan menggelar konser Joyo Karyo art musik menyemarakkan harlah ke 5 Jiwa Etnik Blambangan.

“Seluruh pemain Joyo Karyo sangat berkualitas, baik dari sisi atraksi, kostum, maupun musikalisasinya, “komentar Hasan Basri Ketua DKB kepada pewarta Menaramadinah.

Pria yang akrab disapa Kang Son ini menilai penampilan yang disuguhkan para talens Joyo Karyo sangat maksimal. Mereka memiliki karakter dan identitas yang kuat dengan memadukan instrumen gamelan khas Osing dengan alat musik modern dan memiliki cengkok kental dengan nuansa Banyuwangen

Sementara itu, Fatah Yasin Noor , sastrawan Banyuwangi mengapresiasi penampilan Joyo Karyo, “Meski dengan keterbatasan dana dari pemerintah daerah namun tidak menyurutkan masyarakat untuk terus menampilkan karya-karya terbaiknya,” tuturnya.

“Masyarakat seperti yang dilakukan Joyo Karyo art musik harus selalu menemukan ruang untuk menyalurkan dan mengekspresikan kebudayaannya,” tandasnya.

Sanggar Seni Joyo Karyo, berkomitmen untuk turut serta menjaga dan meramaikan jagat seni di Banyuwangi. Berbagai panggung aktivitas kesenian telah dilakukannya mulai dari tradisional, hingga seni musik modern berbasis idiom lokal Beberapa karya musik telah dipersembahkan dan lebih dari 25 lagu Banyuwangi berhasil diciptakan untuk menjadi ruang ekspresi dan eksitensinya.
Joyo Karyo sungguh tak segan untuk terus menimba ilmu kepada para senior berusaha untuk terus berguru kepada para seniman senior dan pada malam ini mereka sengaja bersanding untuk menimba ilmu bersama penyanyi, arranger dan pencipta lagu senior Banyuwangi : Yons DD.

Pamungkas acara malam itu sangat hidup, bukan hanya kehadiran group musik Joyo Karyo art musik. Lain dengan yang disampaikan Yons DD, menyampaikan tentang kepiawaian Elvin menulis yang jadikan lagu, yakni Suling Montro” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut Yons DD dengan diiringi Joyo Karyo Akustik menyanyikan lagu Suling Montro ciptaan Yons DD dan Elvin Hendratha, lajut lagu ke 02. Ale (Ciptaan Yon’s DD), 03. Suwara(Ciptaan Yon’s DD), 04.Ngelilir
(Ciptaan Yon’s DD)

Lalu beberapa lagu dibawakan para talens Joyo Karyo, yakni:
01. Lanun (Ciptaan : Nuno Sutedjo/Elvin Hendratha), 02. Angklung Caruk
(Ciptaan : Dian Sutedjo/Elvin Hendratha) dan ditutup dengan tembang 03. Beng
(Ciptaan : Yon’s DD)
Tuan rumah Adlin Mustika Alam menyampaikan bahwa pihaknya memberikan waktu khusus kepada Joyo Karyo art musik saat ulang tahun ke 5 JEB sebagai pamuncak acara dengan bintang tamu maestro Yons DD
“Pengunjung selain dapat menikmati karya seni tari dan seni pertunjukan lainnya , juga dapat menikmati para pemusik dan penyanyi Banyuwangi yang tergabung dalam Joyo Karyo, “ungkapnya.
Adlin Mustika juga menyampaikan rasa± terima kasih kepada Joyo Karyo yang telah menampilkan unjuk kebolehannya dalam membawakan lagu-lagu banywangen,

“Silaturahim dengan musik dan komunitas seni pertunjukan akan terus kita lakukan untuk perkembangan Banyuwangi dalam berkebudayaan, ” ungkapnya (Rishje***)