Sampah Hasil Kerja Bhakti Langsung Diangkut Truk, Warga Rt03/Rw09 Jemurwonosari Wonocolo Surabaya Senang

Surabaya-menaramadinah.com-Aktivitas Kerja Bhakti Serentak yang didengungkan Walikota Surabaya Eri Cahyadi bukan kaleng kaleng pada Minggu, 22 Januari 2023 sejak pagi hingga siang.

Hari ini sampah yang ditaruh dipinggir jalan okeh warga Rt03/Rw 09 Jemurwonosari Wonocolo Surabaya hasil kerja bhakti. Langsung direspon Walikota Surabaya,  Camat Wonocolo dan Lurah Jemurwonosari.

Dimana sampah sampah yang terkumpul dipinggir jalan langsung diangkut truk. Hal ini berkat koordinasi Walikota, Camat dan Lurah menyiapkan truk pengangkut sampah. Sehingga pinggir jalan langsung bersih.

“Ya tahun ini Walikota, Camat  dan Lurah tanggap dengan sampah hasil kerja bhakti. Tidak sampai memakan waktu lama. Mengingat tahun lalu 3 hari sampah baru diambil. Kita patut beri apresiasi,”ujar Drs. Husnu Mufid, M.PdI warga Rt03 yang juga Pemred menaramadinah.com.

Dengan langsung diangkutnya sampah dengan truk. Bikin warga merasa senang. Karena bisa langsung bersih dari sampah.

Husnu Mufid