Apresiasi Walikota Surabaya Tumpas Gengster Motor

Catatan Drs. Husnu Mufid, M.PdI Pemred menaramadinah.com

Gerakan tumpas habis yang melibatkan TNI/POLRI/Ormas dan 2000 Personil untuk menumpas habis Genster Motor di Surabaya yang dilakukan Walikota Surabaya Eri Cahyadi patut dapat apresiasi.

Karena dalam waktu singkat Gengster Motor yang bersejatakan Clurit panjang dapat diatasi dengan sangat cepat.  Dimana para Genster ditangkap dan ditahan di kantor Polisi.

Jumlahnya cukup banyak mulai dari Panglima Gengster Guk Guk dan Wok Wok hingga anggotanya. Terlihat saat naik motor dan bawa senjata peninggalan penjajah Belanda nampak gagah. Tapi setelah ditangkap nampok loyo tak berdaya. Bahkan ada video yang melihatkan mereka dipikuli dengan pecut. Mohon ampun tak berdaya dan tak.  segarang dulu.

Boleh dibilang kerja keras Walilota Surabaya, TNI/POLRI, Ormas dan 2000 personil relawan berhasil sukses.

Kini Surabaya aman kembali. Jalan jalan pada malam hari hingga subuh dijamin aman. Tidak ada lagi Genster yang bikin onar masyarakat dan pencurian motor menurun.

Harapan masyarakat kepada  Eri Cahyadi agar menjadikan Surabaya aman, nyaman, ibdah dan bebas terpenuhi. Mengongat selama ini masih banyak pencurian motor di kampung kampung. Sampai sampai ada warga yang pasang spanduk berjudul Pak Polisi Tangkap Hidup Hidup Maling Motor di Jl Jemurwonosari Wonocolo Surabaya.