UKW di HUT ke 23 Persatuan Jurnalis Indonesia

Surabaya, Menaramadina.com – Di HUT
Persatuan Jurnalis Indonesia (PJI) yang ke 23 diadakan  Uji Kompetensi Wartawan (UKW) dan Diklat bertempat di Gedung Fakultas Ilmu Sosial kemarin.

Diklat Wartawan dan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) ke-7 dengan penguji dari Lembaga Uji Kompetensi Wartawan Universitas Muhammadiyah Jakarta (LUKW UMJ).

Diikuti peserta Diklat sejumlah 30 orang dan peserta UKW sebanyak 18 orang yang terbagi menjadi 3 tim dari berbagai daerah Indonesia.

Ketua Umum PJI, Hartanto Boechori dalam sambutannya mengatakan, terkait Uji Kompetensi Wartawan anggota PJI sampai saat ini, untuk biayanya masih disubsidi oleh Dewan Pengurus Pusat PJI. Itu semua demi anggota PJI yang berkualitas dan mempunyai kompetensi dibidang jurnalistik.

“Kalau sampai terjadi tindakan kekerasan dalam menjalankan aktifitas jurnalistiknya, DPP PJI akan selalu siap membantu dan membela,” tambahnya.

Pada akhir acara dilangsungkan dengan pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Ketua Umum PJI Hartanto Boechori yang diserahkan kepada Rektor Universitas Hang Tuah yang diwakili oleh Profesor Lilik Ekowati didampingi Kepala Lembaga Penjamin mutu Universitas Hang Tuah, Dr.Viv Djanat Prasita. Sebagai simbolis.

Perlu diketahui PJI dalam hal ini dibantu oleh Rektor dan jajarannya, untuk menempati gedung Fakultas ilmu Sosial dan gedung ilmu Politik Universitas Hang Tuah.
Jl.Arif Rahman Hakim no.150. Surabaya.
(Husnu Mufid)