
Oleh : Moch Agus Slamet, SE, MM Wapemred menaramadinah.com.
Asah terus kemampuan kewirausahaan dengan selalu aktif mengikuti pelatihan pelatihan.
Hal ini di sampaikan penulis yang juga selaku wakil ketua asosiasi pengusaha Indonesia, Kabupaten Blitar mengingatkan pentingnya untuk terus mengasah keilmuannya dengan memanfaatkan program pelatihan yang di selenggarakan oleh Pemerintah.
Berkaitan dengan hal tersebut, mitranya yang berada di dinas koperasi dan usaha mikro Kabupaten Blitar, yang dalam waktu dekat ini akan menyelenggarakan pelatihan produksi olahan sgg roll, merangkai snack bouquet dan pelatihan produksi olahan sambal ikan untuk bisa di sambut dan di ikuti acara tersebut.
Selain adanya tambahan ilmu yang berguna untuk mendongkrak usaha, yang tidak kalah penting dalam mengikuti pelatihan tersebut akan bertemu dengan banyak kawan dan relasi baru,sehingga bisa berguna dalam pelebaran akses usaha dan juga bisa sebagai pembanding sampai seberapa kuat sebenarnya usaha yang sudah mereka bangun selama ini.
Dengan mengikuti program pelatihan ini,juga di harapkan terbangunnya akses dengan Pemerintah daerah,sehingga ke depannya ketika ada program tentang akses permodalan,pemasaran dan yang lain lainya,data usaha kita sudah masuk dalam pendataan di dinas tersebut.Bagaimana tanggapan anda.?