KETUA KPUK LAMONGAN MONEV KE PPK PACIRAN

Paciran – menaramadinah.com : Siang hari (4/7) Mahrus Ali, Ketua KPUK Lamongan melakukan kunjungan ke Pantura Lamongan dalam rangka monitoring dan evaluasi tahapan Pilkada Serentak 2020 ke PPK Paciran. Dalam kunjungannya itu, Mahrus Ali disambut oleh lima komisioner PPK Paciran yang dipimpin oleh H. Farihi dalam suasana yang akrab dan dalam nuansa kekeluargaan. Dalam pertemuan itu para komisioner PPK Paciran melaporkan tahapan verifikasi faktual dokumen dukungan warga Kecamatan Paciran untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Lamongan jalur perseorangan. Mahrus Ali, Ketua KPUK Lamongan lalu memberikan arahan kepada para komisioner PPK Paciran agar proses verfak itu dikerjakan dengan profesional dan penuh integritas. Meski proses verfak yang akan berlangsung selama 14 hari itu penuh kendala di lapangan. “Verifikator di lapangan harus tetap profesional dan menjaga integritasnya dalam proses verfak di desa/kelurahan” saran Mahrus Ali kepada para komisioner PPK Paciran. Lebih lanjut, Mahrus Ali berpesan agar para komisioner PPK Paciran menjaga kekompakan, “Sinergitas dengan berbagai pihak demi suksesnya Pilkada Serentak 2020 Kabupaten Lamongan meski di tengah Pandemi Covid-19.” Kelima Komisioner PPK Paciran setelah mendengar pengarahan dari Ketua KPUK Lamongan lalu berkomitmen untuk bekerja giat demi suksesnya gawe politik di Lamongan dalam memilih pemimpin pada akhir tahun 2020.(Ried)