HMI Kendari Sarankan Bantuan Swasta Untuk Sultra Di Publikasi

Kendari, Menarahmadinah.com – Anggaran fantastis Rp. 400 M yang di alokasikan untuk penanganan covid-19 telah di beberkan oleh pemerintah provinsi sultra melalui Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) pada (5/6).

Menanggapi hal tersebut, Ketua umum HMI kendari Sulkarnain angkat bicara dan menyarankan kepada gubernur sultra untuk membuka ke publik data pemberi sumbangan penanganan covid-19 yang berasal dari swasta.

Menurutnya yang di sampaikan oleh BPKAD adalah uang daerah yang memang di siapkan untuk penanganan covid-19 sementara alokasi anggaran serta bantuan lain yang di sumbangkan perusahaan swasta belum di publikasi

“yang di beberkan itu adalah anggaran daerah yang disiapkan untuk covid mana bantuan dari perusahaan swasta, mestinya itu juga di buka ke publik” ujar sul, (4/6)

Ketua HMI kendari itu menduga banyak bantuan swasta yang di salurkan melalui pemerintah provinsi baik dalam berupa barang maupun anggaran.

“Saya menduga ada banyak kontribusi swasta melalui pemprov untuk membantu penanganan corona baik barang maupun anggaran” ungkapnya

Sulkarnain menegaskan agar benar benar ada transparansi dalam pengelolaan anggaran covid baik yang bersumber dari APBD maupun sumbangan swasta

“Harus ada transparansilah soal anggaran penanganan covid ini baik yang bersumber dari APBD atau sumbangan dari perusahaan swasta” tegasnya.

Pihaknya akan terus mendesak pemerintah agar ada transparansi dalam pengalokasian anggaran covid agar tidak ada yang merasa di rugikan

“Kami akan terus mengawal pendistribusian bantuan covid serta alokasi anggarannya” tutupnya.

Fan Jurnalis Citizen