Hadiri Haul Mbah KH. Ali Mas’ud Sidoarjo

Mendorong pengembangan destinasi wisata ziarah Makam Mbah Ud.

Menilai pentingnya dilakukan pengembangan  wisata ziarah makam Mbah KH Ali Mas’ud Pagerwojo Buduran Sidoarjo.

“Saat ini diperlukan pengembangan destinasi wisata ziarah secara lebih serius termasuk pengelolaan destinasi, pengemasan produk wisata, serta promosi dan pemasaran,” kata salah satu pengurus yayasan makam Mbah KH Ali Mas’ud Pagerwojo Buduran Sidoarjo.

Oleh karena itu pengurus makam setiap satu tahun sekali mengadakan Haul
AGENDA ACARA HAUL KH.ALI MAS’UD ( MBAH UD ) PAGERWOJO – SIDOARJO
KE 40 TAHUN 2019 antaranya

1.PRA SEMA’AN AL-QUR’AN
Sabtu,9 Maret 2019 Ba’da Magrib.

2.SEMA’AN AL-QUR’AN MANTAB.
Jum’at, 15 Maret 2019 M./8 Rajab 1440 H.
Pukul : 05;00 WIB-Selesai.

3.TAHLIL AKBAR & PENGAJIAN UMUM
Hari : Senin 1 April 2019 M./ 25 Rajab 1440 H.
Pukul : 20.00 WIB – Selesai
TEMPAT : Komplek Pemakaman Mbah KH Ali Mas’ud
PEMBICARA : Prof.Dr.KH Abdul Ghofur
Pengasuh Pesantren Pesantren Sunan Drajat Lamongan Jawa timur.

4. HADRAH ISHARI SE-JATIM.
Hari : Selasa, 2 April M./26 Rajab 1440 H.
Pukul : 20.00 WIB-Selesai

Berdasarkan penelitian dalam kurun waktu lima tahun terakhir terjadi kenaikan hingga 80% perjalanan wisata yang didasarkan pada keyakinan diri .

Komposisi populasi berdasarkan pemeluk agama selain membentuk segmen wisatawan berbasis religi, juga akan membentuk karakteristik destinasi wisata ziarah (pilgrimage tourism) berbasis kewilayahan.

Totok Budiantoro

Koresponden MM.com