Tiga Rumah Roboh Dihantam Angin Puting Beliung

Blitar -Menara Madinah.com- Bencana alam saat ini memang sulit diprediksi, bahkan cenderung ekstrem. Kemarin sore di dusun Krajan desa Lorejo kecamatan Bakung kabupaten Blitar, yaitu terjadi adanya terjangan angin puting beliung yang mengakibatkan tiga rumah milik warga mengalami roboh dan beberapa rumah mengalami rusak ringan. Beruntung kejadian ini tidak ada korban jiwa.

Mendengar adanya informasi tersebut, pihak pemerintah kabupaten Blitar yaitu orang nomor satu di Blitar, Drs. H. Rijanto MM, hari ini Selasa 28/01/2020 terjun langsung mengunjungi warga dusun Krajan yang terkena dampak bencana angin puting beliung. Bupati didampingi bersama instansi terkait bergerak untuk segera meninjau dan membantu meringankan beban masyarakat. ” Untuk tiga rumah yang roboh secepatnya akan kita bantu memberikan berupa material,” katanya

Masih menurut Bupati, pihaknya tidak menutup adanya bantuan masyarakat yang peduli untuk ikut berpartisipasi dalam membantu memperbaiki rumah.

Disela kunjungan tersebut Rijanto juga menyampaikan, pemerintah akan mengadakan sosialisasi agar tetap selalu waspada dan siaga terhadap bencana alam. “Jadi untuk meminimalisir dampak bencana, sebelumnya kita akan terus memantau dengan kesiagaan, yaitu kami akan secepatnya berkoordinasi dan mengantisipasinya dengan mengadakan persiapan manakala terjadi bencana,” jelasn

Agus s jurnalis citizen MM. Com8