Menaker: Perkuat Silaturahim Alumni UINSA

Surabaya, MenaraMadinah.com:
Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah bersilaturrahim dengan para sahabatnya semasa kuliah di UINSA. “Saya hanya ingin mengajak makan-makan saja,” ujar Menaker usai pertemuan pada Ahad malam (27/10/2019) di Hotel Alana Surabaya.

Ida Fauziyah memang alumni fakultas Syariah IAIN Sunan Ampel (sekarang UINSA) dan ditunjuk menjadi Menaker oleh Presiden Jokowi. “Terima kasih atas ucapan selamatnya dari teman semua, termasuk para dosen UINSA,” katanya.

Menaker hadir di Surabaya karena mendampingi Wapres KH Ma’ruf Amin yg membuka acara Cultur Night Santri Carnival di PWNU Jatim. “Terima kasih sdh mau hadir pada acara santai ini,” ujar Menaker kepada sahabat2nya.

Menurut Menaker, silaturahim alumni UINSA ini harus diperkuat dan terus dijaga eksistensinya. Persahabatan ini pasti membawa manfaat dan memotivasi yg lain.

“Ika UINSA ini milik kita bersama, ayo kita ramaikan dan kita perkuat bersama-sama,” ujar Menaker didampingi A Bajuri (waketum), Khubby Ali (wakil sekjen), A Baidowi (ketua korda Surabaya), dan pengurus Ika UINSA lainnya.

Waketum IKA UINSA, A. Bajuri mengatakan, bahwa Mbak Ida –Menaker– memang mempunyai kedekatan dg para sahabatnya. “Beliau tidak berubah, walaupun sudah menjadi menteri, tetap sederhana dan komunikatif,” ujarnya. (*) bajuri