Kepala MAN Lepas Tim Paski Lomba di Kodam

Kota Blitar – menara madinah.com – Kepala MAN Kota Blitar Slamet P. Waluyo melepas Tim Paskibraka (Paski) MAN Kota Blitar untuk mengikuti Lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) Tahun 2019 yang diselenggarakan oleh Kodam V Brawijaya – Surabaya pada Jum’at (20/09) pagi.

Proses pemberangkatan berlangsung sederhana di halaman madrasah disaksikan para guru dan sebagian siswa. Meskipun berlangsung sederhana, tetapi sangat berkesan. Sebab 1 tim Paski yang beranggotakan 16 siswa tersebut dijemput langsung oleh anggota Kodim 0808 Blitar.

Diinformasikan oleh Faridatul Hasanah –Guru/Pembina OSIS, keberangkatan anak-anak pada lomba di Kodam 5 Brawijaya mewakili siswa SMA dan MA se-Blitar Raya. “Selain itu, anak-anak ini juga mewakili Kodim 0808 Blitar karena lomba dilaksanakan dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-74,” ujarnya.

Mereka yang berangkat adalah siswa yang tergabung dalam ekstra kurikuler paskibraka yang dibina oleh Rini Satyari dengan pelatihnya Ridwan Candra. Menurut Pembina dan Pelatihnya, para siswa yang mengikuti kurikuler paskibraka ini mempunyai kedisiplinan yang tinggi dan berambisi untuk menjadi juara.

“Oleh karena itu, sudah sepantasnya apabila para siswa tersebut terpilih untuk mewakili wilayah Blitar Raya dan Kodim 0808 Blitar,” tegasnya. Mohon dukungan dari semua pihak, supaya Paskibraka MAN Kota Blitar bisa sukses meraih juara di ajang Lomba PBB di Kodam 5 Brawijaya – Surabaya. (moza) – Jurnalis Citizen MM.com