Ngopi Bareng Bang Pur: Berbicara Mahasiswa, Bicara Tentang Masa Depan Bangsa.

Jember, 22 Februari 2021

Bertemu dan berdiskusi dengan mahasiswa adalah berbicara tentang masa depan bangsa. Demikian ungkap H. Muhamad Nur Purnamasidi.

Ngobrol santai sambil ngopi bareng mereka adalah energi positif dan semangat penuh optimis. Lebih lanjut, Acara ngopi bareng dengan para mahasiswa yang dilakukan di cafe HiHi Senin, 22 Februari 2021 di Jalan Sumatera, Jember tersebut juga dibahas terkait dengan pengembangan usaha ekonomi kreatif.

Mahasiswa diharapkan selain secara akademik memiliki kualifikasi yang mumpuni, juga sangat penting untuk membangun jejaring, konektivitas dengan dunia usaha maupun dunia industri. Ungkap Anggota DPR RI dapil IV Jatim Jember Lumajang tersebut.

Lebih jauh, obrolan santai sambil ngopi dengan perwakilan mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi baik negeri maupun swasta di Jember penerima Bantuan Uang Kuliah Tunggal (UKT) dari kuota aspirasi Anggota Dewan tersebut juga ditekankan urgensi mengembangkan moralitas dan etika.

Kedua hal tersebut menjadi penting, agar generasi muda calon pemimpin bangsa tidak hanya pintar secara ilmu pengetahuan, tetapi juga memiliki akhlak, attitude yang baik sesuai nilai nilai luhur budaya bangsa. Pungkas Bang Pur. (Om Iyan)