Peduli Korban Banjir,Tim Tanggap Cepat MWCNU Wilangan Salurkan Bantuan ke Bandar Kedungmulyo

Jombang.MenaraMadinah.Com,Sebagai wujud kepedulian pada korban banjir di Bandar Kedungmulyo Jombang,Tim Tanggap Cepat( TTC) MWCNU Wilangan Nganjuk menyalurkan bantuan berupa sembako dan perlengkapan kebersihan yang langsung di tenda-tenda penampungan warga terdampak banjir.

Selain itu,diterjunkan pula para relawan sebanyak 30 orang.Para korban banjir berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Tim Tanggap Cepat ( TTC ) MWCNU Wilangan yang terdiri dari pengurus inti MWCNU Wilangan,Muslimat,Fatayat,GP Ansor,BANSER,IPNU-IPPNU,ISNU,dan Pagar Nusa.

Ketua Tim Tanggap Cepat ( TTC ) MWCNU Wilangan Ato’ur Rohman Syahroni,M.Pd.I yang juga guru PAI di MIN 10 Nganjuk menyatakan bahwa bantuan yang diberikan bagi warga masyarakat korban banjir Bandar Kedungmulyo merupakan hasil penggalangan dana dari seluruh ranting dan Badan Otonom( Banom) NU se-Kecamatan Wilangan.

Sebelum keberangkatan untuk memberikan bantuan ke wilayah Jombang dengan 2 mobil pick-up,Tim Tanggap Cepat MWCNU Wilangan mengadakan apel pemberangkatan di Posko T T C Jatisari yang dihadiri oleh Rois Syuriah MWCNU Wilangan Kyai Abdul Muchid dan Ketua Tanfidiyah MWCNU Wilangan KH.Sutopo,M.Pd.I.

Dalam sambutannya,Rois Suriyah MWCNU Wilangan Kyai Abdul Muchid mengucapkan terima kasih banyak atas kerja keras dan jerih payah semua anggota Tim Tanggap Cepat MWCNU Wilangan yang telah berhasil menggalang dana dari warga NU dan masyarakat umum untuk berpartisipasi menolong sesama dengan mengulurkan bantuan bagi para korban banjir di Bandar Kedungmulyo daerah Jombang.

“Ini adalah kegiatan kemanusiaan yang amat mulia,bahkan Allah SWT akan memberikan ganjaran dengan bentuk pahala yang setara dengan pahalanya 1000 orang ibadah umrah,”tuturnya.@Bro-J.