PWI Pusat Kunjungi Wisata Kuliner Ikan Laut di Ternate

Ternate-menaramadinah.com-Malam Pertama Giliran Bakar Ikan. Geliat malam di wilayah bekas Kasultanan Ternate, diwarnai dengan deretan penjual ikan bakar, hasil tangkapan nelayan lokal, yang berjibaku seharian di laut lepas.

Memilih langsung ikan segar dan melihat cara tukangnya memotong serta membersihkan ikan, yang cukup atraktif, menjadi hiburan tersendiri bagi konsumen.

Ikan yang sudah dipilih konsumen, awalnya dilemparkan ke atas, kemudian ditangkap, lalu dibelah jadi dua bagian dan diiris-iris, agar hasil bakarannya merata.

Itulah salah satu hiburan malam pertama di wilayah yang dulu dikenal sebagai Jazirah Al Mulk atau negeri raja-raja.

hehehe.. yok opo dulur..

Foto: Berkesempatan memilih ikan bersama Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari, Wakil Ketua Dewan Pers Hendry CH Bangun dan Direktur UKW PWI Pusat Prof. Rajab Ritonga.. Machmud Suhermono