H. Muhamad Nur Purnamasidi Anggota DPR RI Komisi X Fraksi Golkar Bekerjasama Dengan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Bhakti Sosial di MI Nurul Islam Pasirian Lumajang

Lumajang, menaramadinah.com-28 Juli 2020-Muhamad Nur Purnomosidi anggota DPR RI Komisi X Fraksi Partai Golkar kembali melakukan kegiatan Bhakti Sosial kerja sama dengan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Di kota penghasil Pisang Lumajang, tepatnya di Desa Bence, Kecamatan Kedungjajang, dan di MI Nurul Islam Desa Pasirian, Kecamatan Pasirian.

Dalam serap aspirasi dengan para ustadz dan ustadzah Diniyah di Desa Bence, Bang Pur menekankan untuk berani melakukan berbagai terobosan. Membangun kewirausahaan guna meningkatkan pendapatan ekonomi keluarga. Sektor UMKM sebagai salah satu Soko guru ekonomi nasional yang menyumbang cukup besar dalam pencapaian Produk Domestik Bruto (PDB).

Karena itu, perlu langkah langkah strategis untuk menguatkan kembali sektor UMKM di tengah pandemi covid 19. Terlebih stimulus perbankan banyak dikucurkan untuk membantu meningkatkan dan memberdayakan sektor UMKM. Tandasnya dengan penuh semangat.

Lebih jauh, Bang Pur juga menekankan pentingnya untuk membuat gerakan wirausaha dari desa dengan penekanan pada One village, one product. Sehingga masing masing desa memiliki kegiatan ekonomi unggulan yang bisa diandalkan.

Salah satu produk yang akan difasilitasi oleh Bang Pur baik dari segi Permodalan, pengelolaan manajemen dan pemasaran adalah Budi Daya Jamur. Saya siap membimbing, mengarahkan dan mencarikan permodalan sekaligus pemasarannya. Ungkapnya berapi api penuh semangat.

Sementara itu, ketika di Desa Pasirian Kecamatan Pasirian Bang Pur bersilaturrahim sekaligus berdialog terkait dengan pengembangan Madrasah Ibtidaiyah Bang Pur memberikan penekanan pada aspek pembangunan Moral dan akhlak peserta didik.

Madrasah sebagai kawah candradimuka pembangunan karakter di tengah laju perkembangan teknologi. Lebih lanjut Bang Pur memberikan motivasi dengan uangkapan penuh semangat bahwa “Madrasah lebih baik dan lebih baik Madrasah.” Pungkasnya kepada para tenaga didik dan kepala sekolah Bapak Junaidi.

Aliyanto Ferguson Jurnalus Citizen