Tim Covid -19 RW 09 Jemurwonosari Wonocolo Surabaya Lakukan Penyemprotan di Masjid At Taqwa dan Perusahaan Tenda Jawa Timur

Surabaya-menaramadinah.com-Setelah sukses melakukan penyemprotan dilingkungan RT01 hingga RT08, maka TIM Covid -19 RW 09 dimintai bantuan oleh pengurus Masjid At Taqwa Jemurwonosari Wonocolo Surabaya. Senin, 30 Maret 2020.

Tim Covid -19 RW 09 langsung menyatakan bersedia. Karena merupakan tugas kemanusiaan. Sehingga para jamaah dapat menjalankan ibadah dengan khusuk.

Petugas Tim Covid-19 RW09 yang melakukan penyemprotan adalah Pak Shoim yang merupakan Ketua RT02 / RW 09 Jemurwonosari Wonocolo Surabaya.

Dengan gagahnya Pak Shoim menenteng peralatan langsung masuk ke masjid. Daerah yang dianggap rawan disemprot, baik lantai bawah dekat pengimanan maupun lantai atas. Dimulai usai sholat Isyak hingga selesai.

Hadir sejumlah pengurus masjid At Taqwa, Ketua RW 09 Pak Supardi, Ketua RT07 Pak Umar dan stafnya. Juga Husnu Mufid Wakil RT03 dan Pak Catur pemilik perusahaan tenda Jawa Timur.

Setelah melakukan penyemprotan di Masjid At Taqwa kemudian melakukan penyemprotan Perusahaan Tenda Jawa Timur yang lokasinya persis depan masjid. Pak Shoim dengan trengginas melakukan penyem protan di besi besi tenda. Juga melakukan penyemprotan diseluruh lokasi hingga malam pukul 21.00 wib.

Tujuan penyemprotan menurut Pak Shoim adalah untuk mencegah virus corona masuk wilayah Jemurwonosari RW09. Sehingga warga dapat beraktivitas. “Kita terus melakukan antisipasi,” ujar Pak Shoim bersemangat yang disampingnya ada Ketua RW09 dan RT07 ketika usai melakukan penyemprotan.

Husnu Mufid

Jurnalis Citizen