Medokan Ayu Bershalawat bersama Abuya Zainuddin Husni dan Bacawali Firman Syah Ali

Surabaya- Malam ini Medokan Ayu bergetar dengan shalawat dalam rangka Maulud Nabi bersama Cak Firman Bacawali Surabaya yang dipimpin oleh KHR M Zainuddin Husni, Pengasuh Pondok Pesantren Tarbiyatul Qulub Asemrowo.

Ratusan warga Medokan Ayu semangat melantunkan sholawat dengan iringan rebana nan indah didengar.

Hadiah berupa alat-alat rumah tangga dan mainan anak-anak digantung di langit-langit terop.

Ketua Panitia, Ustad Hariono Ong dalam sambutannya mendoakan Cak Firman berhasil menjadi Walikota Surabaya yang diamini oleh seluruh hadirin dengan serempak dan antusias.

Ketua RT 05 RW 15 Perumahan Griya Amerta Medokan Ayu, Bapak Markus, dalam sambutannya menyebutkan bahwa ada seribu lebih penduduk dalam perumahan Griya Amerta yang semuanya menyambut gembira peringatan Maulud Nabi ini. Selanjutnya dia menyampaikan bahwa ujung tombak keutuhan NKRI adalah guyub rukun di tingkat RT, semoga peringatan Maulud Nabi malam ini bisa meningkatkan suasana guyub rukun di Griya Amerta.

Al-‘Arif Billah Abuya KHR M Zainuddin Husni dalam kegiatan ini memimpin sholawat, dzikir, sentuhan qolbu dan terakhir doa.

Abuya Zainuddin Husni menyampaikan bahwa kehadiran Bakal Calon Walikota Surabaya Cak Firman malam ini bukan dalam rangka kampanye tapi dalam rangka ta’arruf dan ngaji, karena Cak Firman adalah Pengurus Pondok Pesantren Tarbiyatul Qulub. Selanjutnya Abuya mendoakan agar Cak Firman diberi kelancaran dan keberhasilan dalam berbagai hal dan diamini dengan serempak oleh hadirin.

Abuya juga menyampaikan bahwa cinta kepada Rasul itu tidak perlu dalil. Merayakan Maulud dan sholawatan bukan bid’ah dholalah, tapi wujud cinta kita kepada Baginda Rasul. Husnu Mufid